Hasanuddin Mas’ud Hadiri Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-58 Bankaltimtara

Advertorial, Home30 Dilihat

BALIKPAPAN – Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-58 Bankaltimtara, diselenggarakan dengan meriah, serta dihadiri oleh sejumlah pejabat tinggi, termasuk Ketua DPRD Kaltim, Hasanuddin Mas’ud, beserta jajaran Sekretariat DPRD Kaltim.

Perayaan berlangsung di Gedung Bankaltimtara lantai 6. Hasanuddin Mas’ud, memberikan apresiasi dan ucapan selamat kepada Bankaltimtara atas pencapaian yang mengesankan selama ini.

Ia berharap Bankaltimtara terus memberikan pelayanan terbaik dalam mendukung peningkatan pendapatan asli daerah dan kesejahteraan masyarakat.

“DPRD Kaltim mengapresiasi Bankaltimtara sebagai BUMD yang memberikan kontribusi postif kepada daerah. Hal ini sejalan dengan jumlah deviden (keuntungan) Bankaltimtara yang diberikan kepada Pemprov Kaltim cukup baik,” ujar Hamas, sapaan akrab dari Hasanuddin Mas’ud.

Hamas berharap agar layanan Bankaltimtara dapat mencapai seluruh wilayah, termasuk daerah pedalaman, terpencil, dan perbatasan. Ia juga mengharapkan kerjasama antara DPRD dan Bankaltimtara dapat memberikan manfaat langsung kepada masyarakat, seperti dalam hal pendidikan dan pelatihan untuk pengembangan usaha.

Sementara itu, Muhammad Yamin, Direktur Utama Bankaltimtara, mengucapkan terima kasih atas kehadiran Ketua dan Wakil Ketua DPRD Kaltim dalam acara tersebut. Dia menyampaikan harapannya agar DPRD terus mendukung Bankaltimtara dalam upaya berkolaborasi.

Dalam kesempatan itu, Yamin juga menegaskan komitmen Bankaltimtara untuk terus meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat dengan berfokus pada solusi dan teknologi yang inovatif.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah, Sri Wahyuni, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kaltim, Budi Widihartanto, Kepala OJK Made Yoga Sudharma, pimpinan BUMD, instansi vertikal, serta para nasabah Bankaltimtara.

Peringatan HUT ke-58 Bankaltimtara menjadi momentum untuk merayakan prestasi dan melanjutkan komitmen dalam mendukung pembangunan daerah dan perekonomian masyarakat di Kalimantan Timur.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *